Wednesday, March 30, 2016

Spesifikasi Lengkap Apple iPad Pro yang Baru Meluncur


Apple iPad Pro
Review Apple iPad Pro - Apple memang tak ada henti – hentinya membuat para pengguna dan pecinta iPad dunia takjub. Vendor besar asal Amerika Serikat ini memang terdepan dalam inovasi dan kreasi. Sejak tahun 2015, Apple bahkan berkreasi dengan produk – produk terbarunya, salah satu produk terbaru Apple yang juga dibesut sebagai hasil karya terbaiknya yaitu Apple iPad Pro.

Bahkan hingga kini Apple iPad Pro menjadi produk terbaru Apple yang menjadi pusat perhatian banyak pihak dengan spesifikasi tercanggih yang terbalut didalamnya. Apple iPad Pro tentu saja menjadi sebuah iPad yang sangat cocok dijadikan pilihan untuk menunjang produktivitas harian. Akan tetapi memang tidak sembarang orang bisa membeli Apple iPad Pro ini karena Apple iPad Pro ini memang ditujukan untuk segmen pasar kelas menengah keatas dengan banderol harga yang sangat tinggi. Lantas, apa saja spesifikasi yang ada didalam iPad Apple iPad Pro ini?

Spesifikasi Apple iPad Pro


Spesifikasi Apple iPad Pro

  • Menggunakan Nano SIM
  • Memiliki ukuran 305,7 x 220,6 x 6,9 mm dengan berat 713 gram
  • Tipe layar yang digunakan LED backlit IPS LCD dengan layar sebesar 12,9” dengan resolusi 2048 x 2732 pixels (~265 ppi pixel density)
  • Proteksi layar yang digunakan adalah scratch resistant glass, oleophobic and antireflective coating
  • Memori yang digunakan internal memori 32/128 GB
  • Memori RAM yang tersemat didalamnya 4 GB RAM
  • Menggunakan sistem operasi iOS 9
  • Prosesor terbaik Apple Apple A9x
  • Kecepatan internet dari Apple adalah HSPA 42.2/5.76 Mbps, LTE Cat4 150/50 Mbps, EV-DO Rev A 3.1 Mbps
  • Menggunakan konektivitas Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual band, hotspot, bluetooth v4.0 USB 2.0 v2.0, reversible connector, A-GPS, GLONASS (Wi-Fi + Cellular model only)
  • Kamera belakangnya 8 MP, 3264 x 2448 pixels, autofocus, video 1080@30fps, face detection, HDR, stereo sound rec. Sementara untuk kamera depan 1,2 MP, 720p@30fps, face detection, HDR, Face Timer over Wi-Fi or Cellular
  • Baterainya Non Removable Li-Pro 11.000 mAh
  • Fitur yang tersemat didalam Apple iPad Pro diantaranya Apple Pencil, Fingerprint sensor, iCloud, Apple Smart Keyboard magnetik dock.

Review Apple iPad Pro


Sobat juraganponsel.com tentunya sudah tahu spesifikasi dari produk unggulan iPad yakni Apple iPad Pro dan disini kami akan berikan review lebih lengkapnya untuk Anda!

Tablet Tipis Berlayar Jumbo 12,9” 


Bisa dibilang produk Apple iPad Pro ini memang sebuah produk unggulan karena produk Apple iPad Pro ini sangat menunjang produktivitas pengguna. Apple iPad Pro ini memang dibuat untuk memberikan kenyamanan pada penggunanya karena itu Apple iPad Pro didesain dengan body super tipis.  Sementara pada sektor layarnya juga begitu menakjubkan karena sektor layar dari Apple iPad Pro ini adalah sebesar 12,9”.

Dan yang lebih menariknya lagi Apple iPad Pro ini disematkan didalamnya panel IPS LED backlit yang dibuat dengan teknologi full lamination untuk membuat lapisan layar dari Apple iPad Pro ini semakin tipis dan mampu memaparkan resolusi layar 2048 x 2732 pixels secara maksimal. Sekaligus menghasilkan gambar yang jernih dan tajam pada kerapatan layar mencapai sekitar 264 ppi.


Spesifikasi Apple iPad Pro

Spesifikasi Apple iPad Pro

Spesifikasi Apple iPad Pro

Dengan resolusi layar berstandar retina display ini, sudah dapat dipastikan bahwa hasil gambar Apple iPad Pro ini mampu terlihat sangat realistis di mata pengguna. Tersemat juga anti gores untuk melindungi layar dari Apple iPad Pro yakni scratch resistant glass beserta Oleophobic coating.

Jika membahas soal displaynya, Apple iPad Pro ini didesain sangat premium dengan bobot 713 gram untuk versi Wifi only dan 723 gram untuk versi LTE. Sementara mengenai ketebalannya, didesain sangat tipis yakni hanya sekitar 6,9 mm dari bodi yang dimensinya 105,7 x 220,6 x 6,9 mm. Agar pengguna lebih puas dan dimanjakan dengan Apple iPad Pro, Apple iPad Pro membekali produk ini dengan keyboard eksternal dan stylus pen bernama Apple Pencil.

Dilengkapi Chipset A9X dan RAM 4 GB yang Menghasilkan Kinerja Ekstra


Sementara jika kita berbicara soal spesifikasi bagian dalam Apple iPad Pro, hardware dari produk ini sudah cukup baik dan bisa dibilang sangat baik. Kinerja chipsetnya menggunakan A9X yang chipset ini mampu mengimbangi kinerja prosesor pada komputer PC. Sehingga banyak yang mengatakan bahwa ini adalah tablet unggulan dengan kinerja serupa dengan PC.

Dengan hal tersebut tentunya kemampuan olah data Apple iPad Pro sudah tidak boleh diragukan lagi dan kinerja multitaskingnya sudah dapat dipastikan sangat mulus :-) Sayangnya tidak disebutkan berapa clock speed pada Apple A9X namun yang pasti prosesor tersebut dibuat dengan proses 14 namometer dan mengusung teknologi prosesor berkomputasi 64 bit. Mengenai segi performanya, Apple iPad Pro ini semakin tangguh karena dilengkapi memori RAM 4 GB. Anda bisa melakukan apapun dengan Apple iPad Pro ini. Tidak seperti Apple iPad Air yang hanya dibekali dengan RAM 1 GB (Baca : Apple iPad Air Ini Tablet Ekstra Canggih yang Wajib Anda Miliki

Sementara jika berbicara soal penyimpanan internal, Apple iPad Pro ini terbagi dalam dua pilihan yakni dengan penyimpanan internal berukuran 32 GB dan 128 GB. Mengenai kapasitas memori internalnya juga cukup besar namun lebih baik Anda membeli Apple iPad Pro yang kapasitasnya 128 GB karena akan lebih memudahkan Anda menyimpan video 4K disana :-) Penyimpanan file juga akan lebih nyaman untuk Anda.

Kamera 8 MP


Sementara mengenai spesifikasi dari kamera Apple iPad Pro ini, kameranya adalah sebesar 8 MP dengan kemampuan jepretan foto beresolusi 3264 x 2448 pixels didalamnya dan rekaman video beresolusi Full HD 1080p@30fps serta video Slow Motion 720p@120fps. Sementara untuk kamera sekundernya, Apple iPad Pro ini memiliki kamera sekunder pada bagian depan dengan lensa berkekuatan 1,2 MP yang dipersiapkan untuk video call. Dan Anda juga bisa sekaligus mengabadikan moment dalam bentuk foto selfie dengan Apple iPad Pro ini.  

Dukungan 4G LTE



Dukungan 4G LTE


Sementara jika berbicara soal konektivitas yang digunakan, Apple iPad Pro ini didukung dengan konektivitas dalam 2 model yakni versi WiFi Only dan juga WiFi+Cellular. Dan yang paling menarik lagi, Apple iPad Pro ini untuk versi seluler dilengkapi dengan teknologi 4G LTE dengan kecepatan sekitar 150/50 Mbps pada jaringan LTE categori 4. Jaringan 3G HSDPA juga tersedia dengan kecepatan 42.2 Mbps dan jaringan Evdo Rev.A 3.1 Mbps.

Sementara untuk Apple iPad pro versi Wifi Onli hanya dibekali konektivitas WiFi 802.11 a/b/g/n/ac duabl band tanpa adanya dukungan konektivitas seluler dan GPS didalamnya. Untungnya kedua versi ini sama – sama dibekali dengan bluetooth v4.1 didalamnya dengan port USB yag membekalinya bertipe 2.0 reversible conector untuk memenuhi kebutuhan mentransfer file.

Baterai Berdaya Besar


Sementara untuk sektor suplai daya dari Apple iPad Pro ini menggunakan baterai berukuran 11.000 mAh dengan baterai didalamnya yang berjenis Li-Polymer yang siap memberikan suplay daya pada layar berukuran 12,9” selama 10 jam. Anda bisa gunakan baterai besar ini untuk nonton konten multimedia, video dan lain – lain sepuasnya. 

Lantas, berapa harga yang ditawarkan untuk Apple iPad Pro dengan semua spesifikasi yang terbenam didalamnya?

Harga Apple iPad Pro 


Harga Apple iPad Pro

Jika melihat soal harga dari Apple iPad Pro, Apple iPad Pro pada setiap jenis dihargai dengan harga berbeda – beda. Untuk Apple iPad Pro versi 32 GB Wifi only memiliki harga sebesar $ 799 atau sekitar Rp 11.100.000,00. Sementara untuk Apple iPad Pro versi 128 GB Wifi only dengan harga $949 atau sekitar Rp 13.200.000,00. Dan untuk iPad Pro Wifi+Cellular versi 128 GB dengan harga $1079 atau sekitar Rp 15.100.000,00.

Sobat tertarik untuk memiliki Apple iPad Pro ini? Itulah sedikit informasi tentang spesifikasi dan harga yang bisa Anda pertimbangkan. Semoga informasi yang kami berikan diatas bermanfaat sobat :-) Dan untuk informasi lainnya kunjungi ya juraganponsel.com. Selamat berkunjung dan semoga mendapatkan informasi terbaik disini :-)

Artikel Terkait