Monday, September 17, 2018

Harga dan Spesifikasi iPhone XR, Smartphone Dengan Fitur Face Unlock


Apple kembali menghadirkan produk anyar dengan nama iPhone XR, dimana perangkat ini diklaim sebagai varian iPhone terbaru dengan harga termurah. Kendati akan dijual dengan banderolan harga yang lebih murah dari iPhone generasi lainnya, untuk varian ini sendiri sudah mendukung adanya fitur face unlock. Fitur tersebut merupakan salah satu fitur terbaru iPhone yang dijadikan andalan untuk pengamanan, sebab pengguna dapat memproteksi perangkat dengan identifikasi wajah. Keunggulan lainnya yang juga ditawarkan oleh smartphone ini berupa frame yang menggunakan bahan aluminium yang jauh lebih kokoh dari material lainnya.

Untuk dapur pacu produk ini memiliki kinerja yang luar biasa, hal tersebut berkat penggunaan prosesor generasi terbaru dari Apple. Diketahui bila prosesor yang digunakan perangkat ini adalah Apple A12 tipe Hexa Core yang terdiri dari dual core (moonson) dan quad core (mistral). Untuk kartu grafisnya sendiri menggunakan Apple Costum GPU 4 core dengan performa yang setara kartu grafis kelas atas seperti GPU Adreno. Tidak ketinggalan, guna menjaga stabilitas kinerja perangkat Apple telah menambahkan memori RAM dengan kapasitas 3Gb.

Spesifikasi iPhone XR lebih detail didukung layar dengan bentang 6.1" inci beresolusi 828 x 1792 piksel retina display dengan dukungan panel Liquid Retina IPS serta kerapatan yang mencapai 458 piksel per inci. Layar tersebut juga dilindungi dengan proteksi Ion-strengthened glass dan didukung oleophobic coating. Tidak ketinggalan, layaknya smartphone masa kini Apple juga menambahkan notch atau poni pada bagian atas layar. Sementara untuk interface atau antarmuka perangkat tidak akan jauh berbeda dengan tampilan iPhone pada umumnya yang cukup userfriendly.

Meski tengah terapat tren penggunaan dual camera belakang, namun Apple tidak melakukan hal yang sama pada produk terbarunya ini. Karenanya hanya terdapat satu kamera pada bagian belakang dengan resolusi 12 megapixel yang berasal dari sensor BSI 1/2.55 inci 1.4um. Kamera tersebut telah didukung oleh enam elemen lensa aperture f/1.8, phase-detection, OIS, dan juga true tone quad led flash. Sedangkan untuk lini depan terdapat kamera dengan resolusi 7 megapixel yang nantinya bisa digunakan untuk video chat dan foto selfie dengan dukungan fitur fixed focus.

Seperti biasanya, smartphone besutan Apple tidak ada yang dilengkapi dengan slot microSD. Sebagai gantinya tersedia pilihan memori internal dengan kapasitas 64Gb/128Gb/256Gb. Sedangkan untuk fitur lainnya seperti konektivitas wifi dan bluetooth tetap tersedia. Begitu juga dengan jaringan 4G LTE sudah didukung oleh iPhone XR. Meski saat ini belum diketahui berapa kapasitas daya tampung baterai yang digunakan, namun dipastikan Apple akan menambahkan fitur fast charging dan Qi wireless charging.

Sebagaimana yang kami sampaikan diawal, produk ini merupakan varian termurah dari iPhone saat ini. Kendati demikian tetap saja harga jualnya lumayan tinggi dan membuat produk ini masih dikategorikan produk high-end. Berdasarkan informasi yang ada, harga iPhone XR varian memori internal 64Gb dibanderol 750 USD atau sekitar 12 juta rupiah. Sayangnya untuk saat ini Apple belum menghadirkan smartphone tersebut untuk pasar indonesia, jadi kita tunggu saja kehadirannya di tanah air.

Artikel Terkait